Warga Balohan Tolak Kedatangan 139 Pengungsi Rohingya, Pj Gubernur: Berdasarkan Kearifan Lokal

Edi Marcell

- Redaksi

Jumat, 8 Desember 2023 - 14:25 WIB

20198 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>>Penjabat (Pj) Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, menanggapi penolakan yang dilakukan oleh warga Balohan terhadap kedatangan 139 etnis Rohingya di perairan Sabang pada Sabtu (2/12) yang lalu.

Marzuki menyatakan bahwa penolakan tersebut didasarkan pada persepsi masyarakat di sekitar wilayah tersebut. Meskipun demikian, kepala daerah setempat sudah berkoordinasi untuk menindaklanjuti kedatangan para pengungsi.

“Itu masyarakat yang tahu, itu dari bupati masing-masing, dari kearifan lokal masing-masing juga. Yang penting para bupati saat ini sudah berkoordinasi, dan itu ada peraturan presidennya kok,” ujarnya pada Selasa (5/12).

Baca Juga :  Pengurus Himaba Resmi Dilantik, Aris Munandar pimpin himpunan

Achmad Marzuki mengajukan permintaan kepada United Nations High Commissioner for Refugees (UNHCR) agar segera menyediakan lokasi penampungan sementara untuk para pengungsi Rohingya yang baru saja tiba di Sabang.

 

“Saya sudah berbicara dengan UNHCR untuk menyediakan lokasinya,” katanya.

 

Dia menjelaskan bahwa saat ini masyarakat Aceh sedang menghadapi bencana banjir di beberapa kabupaten. Kedatangan para pencari suaka dari Cox’s Bazaar, tempat penampungan mereka sebelumnya, semakin memperburuk kondisi masyarakat.

Baca Juga :  Korsabhara Baharkam Polri Kunjungi Polres Bireuen

 

“Sekarang ada yang terkena banjir, dia sendiri ada masalah terus dapat Rohingya, ya susah juga kan,” ungkapnya.

 

Achmad Marzuki menekankan bahwa pemerintah Aceh telah menangani pengungsi Rohingya sesuai dengan kapasitasnya sebagai pemimpin daerah di Aceh.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 
Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi
Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan
Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Berita Terkait

Rabu, 16 April 2025 - 16:46 WIB

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 16:41 WIB

Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa

Rabu, 16 April 2025 - 15:34 WIB

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 April 2025 - 12:56 WIB

Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari

Rabu, 16 April 2025 - 10:55 WIB

Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi

Selasa, 15 April 2025 - 18:39 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:22 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 16:16 WIB

Aksi Sosial Warnai Hari Bakti Pemasyarakatan ke-61 di Aceh

Berita Terbaru

ACEH

Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues

Rabu, 16 Apr 2025 - 15:34 WIB