Delapan Rumah Warga Kota Langsa Ludes  Di Lahap Si JAGO MERAH

Zul

- Redaksi

Rabu, 6 Desember 2023 - 14:25 WIB

20325 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS ǀ LANGSA

Langsa – Delapan unit Rumah warga di Dusun Amaliyah, Lorong PU, Gampong Jawa Kecamatan Langsa Kota, Kota Langsa ludes terbakar, Rabu (06/12/2023) dini hari.

Kepala BPBD Kota Langsa Nursal, melalui Kabid Damkar Marjoni mengatakan kejadian tersebut terjadi sekira pukul 03.15 WIB, saat salah seorang saksi bernama Fitra (23), mencium aroma seperti bau kabel terbakar di depan rumahnya.

“Rumah tersebut saat itu sedang kosong, karena baru saja terjadi musibah meninggalnya orang tua dari pemilik rumah,” kata Marjoni.

Baca Juga :  Pengadilan Negeri Meulaboh Laksanakan Konstatering Luas dan Batas Tanah di Desa Suak Ribee

Lanjutnya, saksi pun kemudian keluar rumah untuk memeriksa dan ditemukan rumah tersebut sudah terbakar, hingga selanjutnya saksi masuk lagi kedalam kamar untuk menyelamatkan neneknya.

” Si Jago Merah (Api) langsung mulai membesar dan dengan cepat merembet kerumah lainnya,” ungkap Marjoni.

Api baru berhasil dipadamkan sekitar pukul 05.25, setelah BPBD Kota Langsa menurunkan 4 unit mobil pemadam kebakaran, yang turut dibantu oleh masyarakat setempat.

Baca Juga :  Pj. Walikota Langsa Tinjau Pelayanan Administrasi Kependudukan Terpadu

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian materi diperkirakan mencapai Rp500 juta,” ujarnya.

Adapun indentitas pemilik rumah yang menjadi korban musibah kebakaran itu adalah, Zuraidah, Ahmad Najib, Jol, Rudi Sitompul, Mahyuzar, Delyuzar, Zuraini dan Mursidah.

“Data sementara yang mengungsi sebanyak 8 Kepala Keluarga (KK) dengan total 31 jiwa termaksud balita dan orang tua,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kunjungan ke Aceh, Kasad Beri Pengarahan Kepada Ribuan Prajurit Dan Persit.
Kunjungi Kodam Iskandar Muda, Kasad Resmikan Sumur Bor TNI Manunggal Air Di Dayah Madinatuddiniyah Nurul Huda, Kab. Aceh Utara.
Pangdam IM Didampingi Ketua Persit KCK Daerah IM Sambut Kasad Dan Ketua Umum Persit KCK Di Bandara Malikusaleh.
Kasat Reskrim Polres Lhokseumawe Dorong Percepatan Penyidikan, Tingkatkan Kinerja Personel
Lagi,Satresnarkoba Amankan seorang Terduga Penyalahgunaan Narkoba di Aceh Selatan
Polda Aceh Berhasil Gagalkan Perdagangan Anak di Bawah Umur
Kini hadir mie kocok Bang Ayi di Rungkom city Pidie jaya
Pangdam IM kerahkan Prajurit Bantu Penanganan longsor Di Kab. Bener Meriah.

Berita Terkait

Rabu, 8 Januari 2025 - 20:39 WIB

Lapas Kelas I Medan Gelar Razia Rutin, Barang Terlarang Disita

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:54 WIB

Plt. Kakanwil Ditjen Pemasyarakatan Sumut Tinjau  langsung Penyaluran BAMA di Lapas Perempuan Medan

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:33 WIB

Pelindo Perkuat Layanan Logistik dengan Operasional 24/7

Rabu, 8 Januari 2025 - 19:16 WIB

Dukung Ketahanan Pangan, Karutan Medan Cek Pertumbuhan Bibit Terong dan Cabai

Rabu, 8 Januari 2025 - 16:09 WIB

Sat polairud polres Tanjungbalai berhasil mengejar kapal tanpa nama memasuki perairan tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 15:58 WIB

Kanwil Kemenkum Sumut Fasilitasi Konsultasi Produk Hukum Daerah Pemkot Tanjungbalai

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:33 WIB

Kapolda Sumut Hadiri Perayaan Natal Kodam I/Bukit Barisan

Rabu, 8 Januari 2025 - 13:22 WIB

Polres Pematangsiantar Laksanakan Sosialisasi DIPA RKA/K-L T.A 2025 dan Penandatanganan Fakta Integritas

Berita Terbaru