Wakapolres Aceh Singkil Terjun Langsung Bantu Masyarakat di Lokasi Banjir

Edi Marcell

- Redaksi

Jumat, 24 November 2023 - 20:09 WIB

20132 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>>Singkil — Wakapolres Aceh Singkil, Kompol Tasmin terjun langsung membantu proses evakuasi masyarakat dan harta benda yang terdampak banjir ke tempat aman. Evakuasi itu juga ikut dibantu TNI dan relawan.

Kabid Humas Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto mengapresiasi personel Polres Aceh Singkil, TNI, dan relawan setempat yang begitu tanggap dan cepat membantu dan mengevakuasi masyarakat korban banjir.

“Apa yang dilakukan personel Polres Aceh Singkil yang dipimpin langsung Wakapolres merupakan wujud kehadiran polisi di saat masyarakat membutuhkan. Ini adalah hal yang patut diapresiasi,” kata Joko, dalam rilisnya, Jumat, 24 November 2023.

Sementara itu, Kapolres Aceh Singkil AKBP Suprihatiyanto mengatakan, pihaknya yang dipimpin Wakapolres telah mengambil langkah cepat dalam menangani situasi darurat banjir yang terjadi di jalan lintas Aceh Singkil—Kota Subulussalam, tepatnya di Desa Silatong, Kecamatan Simpang Kanan.

Baca Juga :  Pj. Ketua TP PKK Kota Langsa Tinjau Langsung Giat Posyandu Balita

 

Ia menyampaikan, banjir yang melanda Desa Silatong akibat hujan deras yang mengguyur daerah tersebut dalam beberapa hari terakhir dan telah menyebabkan meluapnya sungai Cinendang, sehingga sejumlah kendaraan ikut terjebak di jalan.

 

“Dalam situasi darurat ini, Polres Aceh Singkil yang dipimpin Wakapolres telah menurunkan personel untuk membantu masyarakat dan mengevakuasi kendaraan yang terendam banjir,” kata Suprihatiyanto.

 

Katanya, pihak terkait yang terlibat evakuasi juga telah bekerja dengan sigap dan terkoordinasi untuk memastikan keselamatan masyarakat dan tim dengan menggunakan peralatan khusus, seperti perahu karet serta alat bantu lainnya.

Baca Juga :  Wujudkan Pemilu Damai, Kaops NCS Tebar 1.500 Paket Sembako di Tasikmalaya

Selain itu, kata Suprihatiyanto, pihaknya juga telah berkoordinasi dengan pihak terkait, seperti Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan TNI untuk mengambil langkah-langkah yang tepat dalam mengatasi dampak banjir tersebut.

Terakhir, Suprihatiyanto mengimbau seluruh warga yang tinggal di daerah rawan banjir agar tetap waspada dan mengikuti petunjuk dari pihak berwenang. Ia juga ikut mengapresiasi kerja keras tim evakuasi yang telah berjuang membantu masyarakat yang terdampak banjir.

“Kami mengimbau kepada warga agar selalu waspada terhadap potensi banjir dan mengikuti arahan dari pihak berwenang. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada tim evakuasi yang telah bekerja keras membantu masyarakat korban banjir,” demikian, kata Suprihatiyanto.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lembaga PERISAI PUTEH INDATU ATJEH Kembali membuka Perwakilan di Wilayah Kuta Cot Glie Aceh Besar.
Polres Pidie Jaya Sergap Pelaku Saat Kembali ke Lokasi Sembunyi Barang Curian
Pemerintah Aceh Lakukan Pertemuan Tindak Lanjut dengan Kemenko Infrastruktur dan Pembangunan Wilayah RI
Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA
Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank: Perkuat Komitmen Pembangunan Ekonomi dan SDM
Kepala BPKA: Pemerintah Aceh Dukung Digitalisasi Keuangan Daerah
Marlina Muzakir Tanam Murbei, Dorong Kebangkitan Sutera Aceh
Hadiri Haul ke-4 Abu Usman Pedeung, Mualem Siap Bantu Pembangunan Masjid Seribu Tiang

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 01:52 WIB

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Jumat, 18 April 2025 - 23:17 WIB

Semarak HBP Ke-61, Lapas Kelas I Medan Ikuti Bakti Sosial Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan

Jumat, 18 April 2025 - 21:18 WIB

NUSAKAMBANGAN PANEN PERDANA, BANGUN LUMBUNG KETAHANAN PANGAN DAN BERI KESEMPATAN WARGA BINAAN

Jumat, 18 April 2025 - 20:19 WIB

Kapolresta Deli Serdang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Jumat Agung Lubuk Pakam.

Jumat, 18 April 2025 - 20:08 WIB

Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan Amankan Remaja Terduga Pelaku Tawuran di Yong Panah Hijau

Jumat, 18 April 2025 - 19:54 WIB

Polda Sumut Gagalkan Pengiriman Pekerja Migran Ilegal ke Malaysia, Seorang Agen Diamankan

Jumat, 18 April 2025 - 14:05 WIB

Polseķ Siantar Timur Amankan Jalan Salib Memperingati Hari Paskah

Kamis, 17 April 2025 - 23:25 WIB

Lapas Perempuan Medan Ikuti Kegiatan Donor Darah dan Pemeriksaan Kesehatan dalam Rangka HBP ke-61

Berita Terbaru

HUKUM & KRIMINAL

Polsek Medan Baru Tangkap Pelaku Curanmor, di Sebuah Hotel Penginapan

Sabtu, 19 Apr 2025 - 01:52 WIB