Psikoedukasi bullying pada anak
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN-PPM) Universitas Malikussaleh kelompok 152 adakan Psikoedukasi Bullying Pada Anak di Gampong Alue Bade, Kecamatan Simpang Keuramat, Aceh Utara, Selasa (7/11/2023).
Mahasiswa KKN memberikan pengetahuan tentang Psikoedukasi Bullying yang tengah marak terjadi pada anak-anak sekarang ini dengan melalui gambar,video dan paparan materi.
Yasya Almira salah satu anggota kelompok menyampaikan bahwa tujuan kegiatan ini adalah untuk mengedukasi bahaya bullying pada anak.
“Psikoedukasi ini diadakan guna memberikan ilmu dan pemahaman bagi anak-anak agar tidak terjerumus kedalam hal-hal yang tidak baik, maka materi ini sangat perlu kami sampaikan kepada anak-anak,” ungkapnya.
Ia juga menjelaskan bahwa kegiatan psikoedukasi ini membahas tentang Pengertian bullying, Faktor dari Bullying, dampak dan jenis-jenisnya.
Sementara itu, Chalirafi S.E.,M.Si selaku Dosen Pendamping Lapangan (DPL) mengatakan
“melalui program ini, diharapkan anak-anak didesa Alue Bade dapat menerapkan ilmu yang disampaikan serta dapat menanamkan pencegahan bullying kepada anak-anak sejak dini ,” pungkasnya.
Kegiatan sosialisasi ini dilakukan bersama mahasiswa KKN-PMM kelompok 152 yang terdiri dari Fakrur Rozi, M.Rasyid, Nur Darmil, Hafizul furqan, ahmad Barazi Hidayatullah, Cindy Elly Syah Putri, Yasya Almira, Indah Ayu, Nazila Rahmah, Yuni Khairunnisa, Cut Mutia, Fani Nadhira Siregar,Reza Surya Dewi, Mona MAuliza , Alda Srimaulina, yang dibimbing langsung oleh Chalirafi S.E.,M.Si selaku Dosen Pendamping Lapangan (DPL). (Rasyid)