Kapolda Aceh Jadi Narasumber Apel Kasatwil di Jakarta

Edi Marcell

- Redaksi

Kamis, 2 November 2023 - 20:57 WIB

20466 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>> Jakarta — Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko menjadi narasumber dalam kegiatan apel kepala satuan wilayah (Kasatwil) tahun 2023 yang digelar di Ritz-Carlton Mega Kuningan, Jakarta, Kamis, 2 November 2023.

Dalam kesempatan itu, Achmad Kartiko menyampaikan keunikan Aceh secara geografis yang memiliki area pegunungan dan pulau terluar, sehingga harus ada strategi khusus dalam hal transportasi dan distribusi, terutama dalam konteks pemilu.

“Mengingat kondisi geografis Aceh, pendistribusian logistik pemilu menjadi tantangan tersendiri. Koordinasi dan strategi yang baik diperlukan untuk memastikan distribusi berjalan lancar dan tepat waktu,” kata Alumni Akabri 1991 itu.

Baca Juga :  Polwan Polda Aceh Kunjungi Panti Jompo Rumoh Seujahtra Geunaseh Sayang Dan Gelar Bakti Sosial

Terkait narasi politik di era digital, menurutnya juga akan membawa perubahan signifikan dalam diseminasi informasi politik di Aceh. Narasi politik identitas dan masa lalu dapat menyebar dengan cepat dan mempengaruhi pandangan masyarakat, terutama dalam pemilihan kontestan pemilu.

“Identitas dan masa lalu dapat menyebar dengan cepat dan mempengaruhi pandangan masyarakat, terutama dalam pemilihan. Sehingga, pemilu di Aceh memerlukan pendekatan cermat yang disesuaikan dengan kekhususan wilayah baik dari sisi geografis, budaya, maupun sejarah,” ungkapnya.

Baca Juga :  Sambut Hari Bhayangkara, Polresta Banda Aceh Gelar olahraga bersama TNI-Polri dengan berbagai hadiah menarik

Untuk diketahui, apel Kasatwil yang dipimpin Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo itu diikuti oleh 569 peserta yang terdiri dari 27 pejabat utama Mabes Polri, 34 Kapolda, dan 508 Kapolres.

Kapolda Aceh Jadi Narasumber Apel Kasatwil di Jakarta

Apel itu digelar sebagai persiapan Polri mengawal pelaksanaan Pemilu 2024, serta mengusung tema “Penguatan Kepemimpinan Polri yang Presisi Guna Mengamankan Tahapan Pemilu dan Agenda Nasional 2024 dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Maju”.

Facebook Comments Box

Penulis : Samuel

Editor : Icad

Sumber Berita : Bidhumas polda aceh

Berita Terkait

Konferensi Pers: Polres Pidie Jaya Tuntaskan Kasus Pembunuhan
Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP
Gerebek Sarang Narkoba di Jalan Cokro Aminoto, 3 Laki Laki Diamankan Polres Pematangsiantar
Polres Pematangsiantar Ringkus Terduga Pelaku Cabul Dua Anak Dibawah Umur Dirumah Kontrakannya
Tingkatkan Ketahanan Pangan, Brimob Aramiyah Panen Perdana 3 Ton Jagung
Kepala Kejaksaan Negeri Gayo Lues Gelar Kegiatan Penerangan Hukum dan Sosialisasi Program Jaksa Garda Desa
Danrem 011/Lilawangsa: Kebakaran Asrama Gajah II Kodim 0104/Atim Adalah Duka Bersama
Penguatan Tata Kelola Dana Desa, Kanit Tipikor Polres Gayo Lues Kunjungi Kampung Kota Blangkejeren

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 00:45 WIB

Pusat Riset Ilmu Kepolisian USK Gelar Seminar Nasional Bahas RUU KUHAP

Kamis, 17 April 2025 - 19:35 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Berikan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Marelan V

Kamis, 17 April 2025 - 18:36 WIB

Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Santri di Pidie Jaya, Kapolres : Korban Sempat Berkelahi Dengan Pelaku.

Kamis, 17 April 2025 - 13:08 WIB

Plt Sekda Aceh: BRA Harus Hadir sebagai Pemberi Solusi

Kamis, 17 April 2025 - 13:02 WIB

Marlina Perkuat PKK Aceh, Jemput Dukungan Nasional Demi Dampak Nyata ke Desa

Rabu, 16 April 2025 - 18:25 WIB

DIT SIBER POLDA SUMUT UNGKAP KASUS PORNOGRAFI LIVE STREAMING MELIBATKAN ANAK DI BAWAH UMUR

Rabu, 16 April 2025 - 16:46 WIB

DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat

Rabu, 16 April 2025 - 16:41 WIB

Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa

Berita Terbaru