Dirlantas Polda Aceh Cek Posko Pengamanan Nataru di Balohan Sabang

Edi Marcell

- Redaksi

Senin, 25 Desember 2023 - 20:33 WIB

20155 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS>>Banda Aceh — Dirlantas Polda Aceh Kombes M Iqbal Alqudusy, bersama Kadishub dan Kepala Cabang Jasa Raharja Aceh, serta Kepala Basarnas Banda Aceh mengecek posko pengamanan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Pelabuhan Balohan, Kota Sabang, Senin, 25 Desember 2023.

Kedatangan Dirlantas bersama tim disambut Penjabat Wali Kota Sabang Drs. Reza Fahlevi, Kapolres AKBP Erwan, Forkopimda, dan pejabat utama Polres Sabang. Pengecekan tersebut juga mendapat apresiasi dari Forkopimda setempat.

Dalam keterangannya, M. Iqbal Alqudusy menyampaikan, pengecekan kesiapan posko pengamanan di Pelabuhan Balohan merupakan bagian dari Ooerasi Lilin Seulawah 2023 serta menjadi langkah strategis untuk memastikan kelancaran dan keamanan selama Nataru di Kota Sabang.

Baca Juga :  Diduga Menyajikan Tari Striptis & Obat, Tim Media 20 Solid Minta Polda Sumut Usut

 

“Pengecekan ini dilakukan guna memastikan semua aspek keamanan dan kelancaran lalu lintas masyarakat terkendali dengan baik. Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan optimal demi keamanan dan kenyamanan masyarakat selama Nataru,” kata M Iqbal, selaku Kasatgas Opsda Lilin Seulawah 2023, usai pengecekan tersebut.

 

Saat di Pelabuhan Balohan, M Iqbal juga sempat berinteraksi dengan masyarakat untuk mengetahui kondisi dan pelayanan yang diterima. Ia juga melaksanakan anev pada beberapa aspek di posko yang dikunjungi, termasuk ketersediaan personel, peralatan keamanan, dan koordinasi antarinstansi.

Baca Juga :  Polsek Kutapanjang Gelar Patroli Malam Ajak Masyarakat Bersama Jaga Situasi Kamtibmas Jelang Pilkada 2024

 

Ia berharap, posko pengamanan Nataru yang tersedia, khususnya di Pelabuhan Balohan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dan wisatawan yang ingin berlibur ke Sabang.

 

“Semoga posko yang kita dirikan ini dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat saat Nataru. Polres Sabang dan instansi terkait juga terus bekerja keras untuk menjaga keamanan dan ketertiban demi kebahagiaan bersama,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dongkrak Ekonomi Hijau Wilayah Pesisir, PTPN IV Regional VI Gelar Pelatihan Pakan Udang Berbasis Mangrove di Kota Langsa
DPRA Tetapkan 12 Raqan Prioritas 2025, Gubernur Tegaskan Komitmen Jawab Kebutuhan Masyarakat
Gubernur Aceh Resmikan Instalasi Rehabilitasi Terpadu Kuta Malaka, Harapan Baru Bagi Penyintas Kesehatan Jiwa
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Pangdam IM : Kodam Iskandar Muda Siap Bersinergi Dengan Pemerintah Untuk Kemajuan Aceh. 
Wanita ODGJ di Syiah Kuala Ini Tinggal bersama Jasad Suaminya yang Telah Membusuk Beberapa Hari
Polisi Kejar dan Tangkap 6 Tersangka Jaringan Pengedar Kokain Lintas Provinsi
Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Berita Terkait

Selasa, 15 April 2025 - 18:39 WIB

Sat Reskrim Polres Pidie Jaya Tertibkan Timbangan Emas: Pastikan Tak Ada Celah Kecurangan

Selasa, 15 April 2025 - 16:22 WIB

Bersama Lindungi Gizi Anak Bangsa: Polres Pidie Jaya Amankan Distribusi MBG di 6 Sekolah

Selasa, 15 April 2025 - 15:31 WIB

Ketua TP PKK Aceh dan Ketua YJI Bahas Kerja Sama untuk Tingkatkan Kesehatan Jantung Remaja dan Perempuan

Selasa, 15 April 2025 - 15:08 WIB

Bertemu Penasehat DWP, Marlina Muzakir minta Penguatan Dukungan terhadap UMKM dan Produk Kreatif Aceh

Selasa, 15 April 2025 - 14:59 WIB

Bupati Pidie Jaya Resmikan Gedung Perpustakaan Daerah, Dorong Budaya Literasi Masyarakat

Senin, 14 April 2025 - 13:59 WIB

Sempat Kabur ke Medan, Pelaku Pembunuhan Santri Berhasil Ditangkap

Senin, 14 April 2025 - 10:13 WIB

Jadwal KA Prameks Jogja-Kutoarjo PP Pekan Ini, 14–20 April 2025

Minggu, 13 April 2025 - 16:02 WIB

Mualem Gerak Cepat Temui Menteri PUPR Dorong Percepatan Pembangunan Aceh

Berita Terbaru